Rabu, 09 Juni 2021

PROFIL DAN SEJARAH SINGKAT SMK PEKERJAAN UMUM MALANG


SEJARAH SINGKAT SMK PEKERJAAN UMUM MALANG

Menyadari bahwa anggaran Berdirinya STM Pekerjaan Umum Malang merupakan prakarsa dari Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Malang dan PPGT yang sekarang berubah menjadi VEDC Malang mempunyai komitmen untuk mendirikan Sekolah Teknologi Kejuruan bekerja sama dengan PPGT Bandung dan STM Negeri 3 Bandung. Dari studi banding ke STM Negeri Bandung, maka pada tahun 1988 terbentuklah STM Pekerjaan Umum Malang serta dibawah naungan Yayasan Pendidikan Pekerjaan Umum Malang dan sementara menyewa di SD yang beralamat di Hamid Rusdi 100 Malang dengan jurusan Gambar Bangunan dan Survai Pemetaan.

Pada tahun 1989, Yayasan mendirikan sekolah dikawasan Pandanwangi, Blimbing dengan luas tanah ± 5000 m² serta dengan tahun yang sama dibuka jurusan baru yaitu Teknik Mesin. Baru Tahun 1990 STM Pekerjaan Umum dengan Gedung berlantai dua yang beralamat di Jl. Simpang Laksda Adi Sucipto 20 Malang menempati gedung, dan peralatan praktek punya sendiri dan pada tahun 1990 dibuka jurusan baru yakni jurusan Teknik Mekanik Otomotif.

Pada tahun 1995 ada renovasi gedung dari bantuan pemerintah, untuk menambah ruang proses belajar mengajar menjadi Gedung Berlantai Tiga sampai sekarang.

Dengan perkembangan sekolah teknologi saat ini, maka pada tahun 2007 membuka Program Studi baru yaitu Teknik Komputer dan Jaringan dan tahun 2010 membuka Program Keahlian baru lagi yakni Teknik Sepeda Motor.

Sedangkan sesuai dengan perkembangan dunia pendidikan maka nama STM sekarang diganti dengan nama SMK Pekerjaan Umum Malang yang dipimpin oleh kepala sekolah antara lain:

Tidak ada komentar: